5 Cara Cepat Turunkan Berat Badan 5 Kg dalam Seminggu tanpa Olahraga, Ini Kuncinya!

Jangan khawatir, terdapat banyak cara untuk mendapatkan berat badan ideal, salah satunya dengan cara cepat turunkan berat badan 5 kg dalam seminggu tanpa olahraga.

5 Cara Cepat Turunkan Berat Badan 5 Kg dalam Seminggu tanpa Olahraga, Ini Kuncinya!
Cara cepat turunkan berat badan. (Source: liputan6)

Kamu ingin berdiet karena kelebihan berat badan? Jangan khawatir, terdapat banyak cara untuk mendapatkan berat badan ideal, salah satunya dengan cara cepat turunkan berat badan 5 kg dalam seminggu tanpa olahraga yang akan diulas di sini.

Mengapa penting menurunkan berat badan?

Proses menurunkan berat badan penting dilakukan oleh mereka yang memiliki berat badan berlebih. Dengan memiliki berat badan yang ideal, maka tubuh akan lebih leluasa bergerak dan dihindarkan dari bahaya penyakit berat seperti tekanan darah tinggi, obesitas, jantung, dan sebagainya.

Selain itu, dengan menurunkan berat badan maka tubuh dan pikiran akan semakin sehat sehingga kita akan lebih mudah terhindarkan dari stres. Lantas bagaimana cara cepat turunkan berat badan?

Jika kamu orang yang ingin hasil cepat dan kurang suka olahraga, maka cara ini dapat kamu coba.

1. Minum Air Putih Minimal 3 Liter per Hari

Sebagaimana diketahui, tanpa air putih, metabolisme tubuh akan berantakan. Salah satunya adalah mengatasai lemak dan karbohidrat dalam tubuh.

Air putih berperan penting dalam membantu metabolisme tubuh dalam membakar lemak dan mengeluarkannya menjadi urine. Proses tersebut dinamakan lipolisis, yaitu proses hidrolisis ketika molekul air berinteraksi dengan trigliserida (lemak) untuk membuat gliserol dan asam lemak.

2. Konsumsi Teh Hijau

Teh Hijau dapat membakar sel lemak dan dipindahkan ke aliran darah. Lemak akan dipecah ke aliran darah dan menjadi energi untuk sel otot.

Waktu yang paling tepat dalam mengonsumsinya adalah 30 menit sebelum makan atau sebelum berolahraga karena dapat menjadi tambahan energi.

Selain itu, teh hijau juga baik dalam meningkatkan metabolisme dan bahkan dapat membantu membakar lebih banyak kalori, bahkan saat kamu tertidur.

3. Perbanyak Gerak

Tanpa olahraga bukan berarti tak bergerak sama sekali. Kamu tetap harus menggerakkan tubuhmu untuk membuat pembakaran lemak semakin cepat.

Tak perlu yang muluk-muluk, kamu dapat melakukan aktivitas sehari-hari seperti membersihkan rumah, berjalan ke tukang sayur, mencuci baju, mencuci piring, dan sebagainya untuk menghasilkan keringat yang tandanya tubuhmu dalam fase pembakaran.

4. Kurangi karbohidrat, perbanyak protein dan sayur.

Langkah lain yang dapat kamu lakukan adalah mengurangi konsumsi karbohidrat. Kamu dapat megonsumsinya sekali dalam sehari atau cukup kurangi saja porsinya setiap kali makan. Selain itu, perbanyak protein nonlemak dan sayur juga sangat penting untuk menutrisi tubuh dan membantu tubuh melakukan pembakaran.

5. Hindari makan malam atau ganti dengan meal replacement.

Salah satu faktor paling mudah membuat tubuh gemuk adalah makan malam. Sebab, tubuh cenderung sudah lelah dan kita bisa tertidur kapan saja.

Hindari makan malam di atas pukul 6 sore atau jika kamu takut kelaparan, kamu dapat mengonsumsi meal replacement sebagai ganti makan malam. Namun, kamu perlu memilih produk yang tepat dan hindari produk-produk yang sembarang beredar tanpa daa sertifikasi kesehatan.

Biasanya meal replacement mengandung 150-400 kalori, whey protein, serat, vitamin, dan mineral penting dengan jumlah yang sudah disesuaikan dengan baik.

Itulah kelima cara cepat turunkan berat badan 5 kg dalam seminggu. Kamu dapat tetap bugar dan berenergi sepanjang waktu. Namun perlu diketahui, tiap orang memiliki kondisi kesehatan yang berbeda-beda. Orang dengan kondisi tubuh tertentu misalnya riwayat penyakit lambung, gula, dan sebagainya perlu berkonsultasi terlebih dahulu dengan pakar kesehatan untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan.

Semoga berhasil!